Don't Show Again Yes, I would!

Nidya Listiyono Sebut Kaltim Berada di Era Keemasan Untuk Kembangkan Bisnis dan Perekonomian Daerah

Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono. (Istimewa)

Samarinda, Satusuara.co – Ketua Komisi II DPRD Kaltim, Nidya Listiyono, menegaskan kebutuhan mendesak untuk memaksimalkan peran legislatif sebagai mitra Pemprov Kaltim dalam memajukan daerah.

Politisi asal Partai Golkar itu bilang, kemitraan tersebut dijalankan dengan tetap menjaga kepatuhan pada aturan, khususnya dalam persaingan bisnis.

Nidya Listiyono yang membidangi sektor terkait tersebut memahami bahwa menjaga DPRD sebagai mitra pemerintah adalah kunci sukses dalam merangsang pertumbuhan ekonomi daerah.

“Kami ingin memastikan bahwa DPRD terus menjadi kekuatan pendorong pembangunan di Kalimantan Timur, tanpa merusak integritas aturan persaingan bisnis yang sudah berlaku,” ungkapnya.

Tiyo sapannya menyatakan diperlukan antara mendukung inovasi bisnis lokal dan menjaga keterbukaan dalam proses perizinan. Ia memberikan analogi, yakni menyamakan bisnis di tingkat RT dengan ruang lingkup dan modal yang terbatas. Sementara perusahaan yang berkembang menjadi CV atau PT memiliki peluang tak terbatas.

Analogi ini mencerminkan semangat mendukung pertumbuhan bisnis lokal yang kuat di Kaltim dan mengilhami pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Dengan meningkatkan peluang bisnis lokal, kata dia, Pemprov Kaltim berharap dapat menciptakan lapangan kerja baru, memperluas potensi wirausaha, dan memajukan ekonomi secara lebih dinamis.

“Anggota DPRD akan terus berkolaborasi erat dengan Pemprov Kaltim guna mencapai tujuan ini dan menjaga agar pertumbuhan ekonomi dan sosial di Kaltim terus berkembang harmonis dan berkelanjutan,” tukasnya.

Dengan komitmen kuat untuk menjaga keseimbangan yang pas antara peran DPRD dan aturan persaingan bisnis, papar Tiyo, Kaltim saat ini berdiri di ambang masa keemasan dalam perjalanan pertumbuhan ekonomi yang menguntungkan seluruh masyarakatnya. (fa/adv/dprdkaltim)

Share:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *